Kunjungan BAPPENAS RI ke Taman Nasional Kelimutu
Sobat Kelimutu, pada tanggal 21-23 Juni 2023, Tim dari Direktorat Kehutanan dan Konservasi Sumber Daya Air Kementerian PPN/Bapenas RI sebanyak 19 orang yang dipimpin oleh Direktur Kehutanan dan Konservasi Sumber Daya Air, Ibu Nur Hygiawati Rahayu melakukan kunjugan lapangan dalam rangka pemantauan dan evaluasi Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2023 dan persiapan penyusunan RPJMN tahun 2025-2029. Rombongan juga didampingi oleh tim dari Setditjen KSDAE yang diwakili oleh Bapak Ratna Hendratmoko selaku Kabag PEHKT beserta jajaran dan juga perwakilan dari Dit. PJLKK.
Dalam kegiatan kunjungan kerja ini, dibuka dengan diskusi dan paparan pengantar mengenai pengelolaan BTN Kelimutu dan juga rencana pengembangan pengelolaan destinasi wisata Danau Kelimutu yang disampaikan oleh Kepala Balai di Aula Kantor Balai TN Kelimutu. Kemudian, di hari kedua, rombongan tim BAPPENAS RI melakukan kunjungan lapangan ke Destinasi Wisata Danau Kelimutu yang dilanjutkan dengan kegiatan diskusi di Visitor Center bersama petugas lapangan BTN Kelimutu dalam rangka menggali informasi di tingkat tapak.