Forest Healing, Terapi Kesehatan dengan Jalan-Jalan di Hutan
Healing Forest dalam Bahasa Indonesia bisa disebut hutan pemulihan atau hutan terapi. Sedangkan Forest Healing bisa kita artikan sebagai sebuah aktivitas terapi di hutan yang menyatu dengan hutan itu sendiri.
Hutan memberikan manfaat atau khasiat untuk tubuh manusia terutama untuk memulihkan stress, baik fisik maupun mental.
Qing Li dalam bukunya berjudul "Shinrin-Yoku : The Art and Science of Forest Bathing" mengungkapkan bahwa berjalan di bawah hutan dan menikmati kealamian hutan merupakan obat penyembuh penyakit di tubuh dan pikiran.
Studi terkait Forest Healing di Korea membuktikan bahwa setelah melakukan Forest Healing kadar antioksidan dan NK sel tubuh yang berfungsi untuk kekebalan tubuh meningkat, sedangkan kadar kortisol dan kadar alpha dalam otak mengalami penurunan.
Hutan memiliki bentang alam hijau dan asri yang dapat mengurangi ketegangan mata dan memberikan ketenangan pikiran. Selama berjalan di hutan, udara yang dihirup juga terasa lebih bersih dan menyegarkan. Forest healing juga bermanfaat bagi anak-anak yaitu meningkatkan kreativitas dan percaya diri untuk mengekaplorasi alam.
Bukan hanya sebagai penyembuh bagi manusia, healing forest juga memberikan nilai penting bagi keberadaan hutan sebagai penyimpan karbon dan keanekaragaman hayati serta menjadi sumber pendapatan baru bagi masyarakat sekitar dan pelaku wisata di sekitar kawasan konservasi.
Referensi
Tri Winarni. 2022. Mengenal Forest Healing di Korea [https://jasling.menlhk.go.id/berita-dan-artikel/artikel/mengenal-forest-healing-di-korea]
Dewi RPN. 2021. Hutan Untuk Kesehatan, Solusi Sehat Bagi Diri dan Alam [http://ksdae.menlhk.go.id/artikel/10346/hutan-untuk-kesehatan,-solusi-sehat-bagi-diri-dan-alam.html]
Farahd. Apa Itu Healing Forest? [https://inspirasi.avonturin.id/apa-itu-healing-forest/]
Diposting oleh: Admin Web, 13 Jul 2023
Media Sosial
Statistik Pengunjung
- Pengunjung Hari Ini: 27
- Pengunjung Kemarin: 41
- Total Pengunjung: 83586