Cari disini

Elang Flores, Raptor Endemik Nusa Tenggara Yang Terancam Punah

Elang Flores adalah burung endemik Nusa Tenggara yang persebarannya di Pulau Flores, Pulau Alor, Pulau Komodo, Pulau Sumbawa, dan Pulau Lombok. 

 

Burung dengan nama ilmiah Nisaetus floris ini termasuk ke dalam 10 jenis burung raptor (burung pemangsa) paling terancam di dunia. Berdasarkan IUCN Redlist, Elang Flores termasuk dalam kategori Kritis (Critically Endangered).

 

Elang Flores memiliki ukuran tubuh sepanjang 71-82 cm dengan rentang sayap sepanjang 140-160 cm. Bagian tubuh Elang Flores be... selengkapnya

Diposting oleh: Admin Web, 17 Jul 2023

Bijak Kelola Sampah untuk Kesejahteraan Masyarakat

Sampah adalah sisa kegiatan sehari-hari manusia dan/atau dari proses alam yang berbentuk padat (Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah)

 

Jenis-Jenis Sampah

Berdasarkan sifatnya, sampah digolongkan menjadi sampah organik dan anorganik. Sampah organik adalah sampah yang dapat diuraikan kembali melalui proses alamiah (degradable). Contohnya adalah dedaunan, ranting pohon, dan sisa sayuran. Sedangkan sampah

anorganik merupakan sampah yang tidak dapat diuraikan kembali m... selengkapnya

Diposting oleh: Admin Web, 14 Jul 2023

Forest Healing, Terapi Kesehatan dengan Jalan-Jalan di Hutan

Healing Forest dalam Bahasa Indonesia bisa disebut hutan pemulihan atau hutan terapi. Sedangkan Forest Healing bisa kita artikan sebagai sebuah aktivitas terapi di hutan yang menyatu dengan hutan itu sendiri.

 

Hutan memberikan manfaat atau khasiat untuk tubuh manusia terutama untuk memulihkan stress, baik fisik maupun mental.

Qing Li dalam bukunya berjudul "Shinrin-Yoku : The Art and Science of Forest Bathing" mengungkapkan bahwa berjalan di bawah hutan dan menikmati kealamian hutan merupakan obat penyem... selengkapnya

Diposting oleh: Admin Web, 13 Jul 2023

Elang Bonelli

Elang Bonelli (Aquila fasciata) adalah salah satu burung pemangsa yang cukup sering dijumpai di kawasan TN Kelimutu. Burung ini memiliki ukuran sekitar 55-67 cm dengan rentang sayap 142-175 cm. Pangkal paruh berwarna kuning, namun paruh berwarna gelap. Tubuh bagian atas berwarna cokelat tua, sedangkan tubuh bagian bawah berwarna putih dengan garis gelap pada dadanya. Ekor Elang Bonelli berwarna abu-abu agak pucat dengan pita kehitaman pada pangkal ekor.

Elang Bonelli biasanya hidup di kawasan hutan dan lahan budidaya dengan ketinggian < 2.000 mdpl.

Pada kawasan TN Kel... selengkapnya

Diposting oleh: Admin Web, 13 Jun 2023

Tumbuhan untuk Pewarna Alami Tenun Ikat Ende

Sobat Kelimutu.

Tahukah Sobat, dalam proses pengerjaaan tenun ikat Ende Lio banyak jenis tumbuhan yang dijadikan bahan pewarna alami? Yuk simak infonya!

 

1. Mengkudu (Morinda sp)

Tumbuhan Mengkudu atau yang biasa disebut Kembo digunakan bagian kulitnya untuk menghasilkan warna merah pada kain.  Tenunan yang memakai pewarna mengkudu disebut lawo kembo (sarung mengkudu). 

 

2. Tarum (Indigofera tinctoria)

Daun Tarum dapat menghasilkan warna biru pada tenunan. Jika Sobat berkunjung ke rumah tenun dan mel... selengkapnya

Diposting oleh: Admin Web, 06 Jun 2023

Hari Migrasi Burung Sedunia 2023

MIGRASI BURUNG

Migrasi burung adalah pergerakan populasi burung dari dari lokasi berbiaknya menuju lokasi tertentu untuk mencari makanan yang dilakukan setiap tahun pada waktu-waktu tertentu. Ketika tempat tinggal atau habitatnya mengalami perubahan kondisi alam seperti perubahan suhu yang menjadi sangat rendah di musim dingin, maka burung-burung akan berpetualang ke tempat baru untuk mendapatkan makanan yang cukup bagi populasinya.

Hampir semua jenis burung yang terbang melakukan migrasi. Lama waktu bermigrasi tiap jenis juga berbeda-beda, rata-rata ber... selengkapnya

Diposting oleh: Admin Web, 15 May 2023